Ciri Khas Filsafat India

Ciri Khas Filsafat India
Menurut Rabindranath(1861-1941) filsafat india berpangkal pada keyakinan bahwa ada kesatuan fundamental antara manusia dan alam , harmoni antara individu dan kosmos. Harmoni harus disadari supaya dunia tidak dialami sebagai tempat keterasingan ataupun sebagai penjara. Orang india bukan bukan belajar untuk menguasai dunia tetapi untuk berteman dengan dunia.
Semua filsafat muncul dari pemikiran-pemikiran yang semula bersifat keagamaan, baik itu filsafat yunani,filsafat cina dan filsafat india.karena kurang puas akan keterangan-keterangan yang diberikan agama tau karena sebab-sebab lainnya akal manusia mulai dipakai untuk memberi jawaban atas segala persoalan yang dihadapinya.
Di barat,sekalipun semula filsafat tumbuh dari perkembangan agama , namun lama kelamaan filsafat memisahkan diri dari agama dan berdiri sendiri sebagai kekuatan rohani yang sering bahkan bertentangan dengan agama. Akan tetapi,tidak demikian keadaan filsafat india . Filsafat itu tidak pernah berkembang sendiri lepas dari agama serta menjadi suatu kekuatan yang berdiri sendiri. Di india, filsafat senantiasa bersifat religious, tujuan terakhir bagi filsafat adalah keselamatan manusia di akhirat.

Menurut Harun Hadiwijono (1985) pertumbuhan filsafat india keluar dari agama itu meliputi suatu proses yang sangat pelan-pelan. Jikalau zaman upanisad pada umumnya dipandang sebagai saat kelahiran sang bayi filsafat india maka bayi sudah ada didalam kandungan sang ibu “agama hindu” selama lebih dari sepuluh abad . Didalam waktu yang sekian lamanya itu embrio filsafat india berkembang sehingga akhir lahir sebagai filsafat india sekalipun setelah kelahirannya filsafat india tidak pernah melepaskan dari pelukan sang ibu agama hindu
DAFTAR PUSTAKA
Surajiyo. 2005. Ilmu Filsafat. Jakarta: Bumi aksara

Postingan populer dari blog ini

Visi ilmu di indonesia

Karakteristik anak usia remaja (SMP/SMA)

Sikap ilmiah yang harus dimiliki ilmuwan